Program SIPGAR Puskesmas Pati II

Posted on 27 Agu 2022


Program SIPGAR Puskesmas Pati II

Pelaksanaan Program Aplikasi SIPGAR Puskesmas Pati II diawali dengan mengadakan pertemuan sosialisasi-sosialisasi. Sasaran sosialisasi yaitu pada area pabrik PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk. Kemudian dilanjutkan pada area Perkantoran dengan menyasar guru sekolah, khususnya Pengajar PJOK kegiatan aplikasi SIPGAR selanjutnya, kemudian kantor kecamatan Pati Kota. Sebagai Pemangku pejabat tertinggi diwilayah kecamatan Pati Kota, diharapkan bapak Camat dapat menjadi penyemangat dalam pelaksanaan aplikasi SIPGAR di lapangan selanjutnya.

SIPGAR sendiri merupakan aplikasi pencatatan pemeriksaan kondisi fisik seseorang yang dilakukan dalam kurun waktu tertentu dengan menggunakan metode Rockport. metoda Rockport yaitu lari kecil sejauh 1.6 Kilo Meter. Tes Kebugaran ini memiliki beberapa keunggulan antara lain mudah dilakukan, tidak memerlukan alat khusus, aman bagi orang dengan resiko penyakit, dapat dilakukan secara individu ataupun kelompok serta dilakukan sesuai dengan kemampuan.

Aplikasi SIPGAR dapat diunduh di platform Playstore, sehingga semakin mudah digunakan untuk olahraga di mana pun dan kapan pun. Aplikasi SIPGAR diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk semakin rutin berolahraga guna meningkatkan kebugaran dan imunitas tubuh.

Puskesmas Pati II juga mengajak RS Fastabiq Sehat, RS Soewondo Pati, Staf Kantor beberapa desa, Para Babinsa TNI, Babinkamtibmas POLRI, dan Pasukan Kompi C Alugoro Pati.

Pelaksanaan Kegiatan Uji kebugaran telah dilaksanakan di lapangan stadion Joyokusumo, lapangan Kompi C Alugoro Pati.

Manfaat Tes Kebugaran bagi Tubuh

1.  Dapat digunakan menilai kebugaran seseorang.

2. Dapat digunakan untuk mencegah atau bahkan mengobati penyakit-penyakit yang menyebabkan kemunduran kesehatan akibat gaya hidup yang tidak sehat dan atau penuaan.

3. Dapat melatih ketahanan fisik, kardiorespirasi sehingga baik untuk kesehatan jantung dan paru paru.

4.  Mencegah terjadinya Obesitas pada seseorang.

Diharapkan masyarakat tidak berhenti diseremonia saja, tetapi dapat menggunakan aplikasi ini secara berkelanjutan. Dapat mengajak dan mengajarkan masyarakat sekitar untuk menggunakan aplikasi SIPGAR. Semoga masyarakat selalu sehat bugar dan bahagia…..

(Pelaksana Kegiatan SIPGAR Puskesmas Pati II)